IDE-IDE YANG BISA DILAKUKAN PADA WARUNG CATUR ATAU KLUB CATUR DAN SEJENISNYA

Pangkalan Catur, tempat orang-orang berkumpul untuk bermain dan latihan catur banyak macamnya. Yang sudah pasti ada Sekolah Catur. Lalu ada Klub Catur dan tentu saja WARUNG CATUR. Pada umumnya, teman-teman yang pada ngumpul di klub mereka atau warung catur hanya melakukan SPARRING Catur saja. Baik itu bermain catur biasa tanpa jam catur, maupun main catur dengan jam catur bermain catur KILAT 5 menit atau 10 menitan. Kadang di akhir pekan, mereka mengadakan KOMPETISIAN atau HOME TOURNAMENT jika ada SPONSORnya. Sejatinya jika mau KREATIF, banyak hal menarik yang bisa dilakukan di klub atau warung catur ini agar tidak bosan dan jenuh caturnya. Berikut hal-hal kegiatan menarik yang bisa dilakukan oleh teman-teman di warung atau klun catur.

IDE-IDE Kegiatan yg bisa dilakukan di WARUNG2/CAFE/KLUB CATUR:

1- Memasang foto2 para grandmaster top dunia
2- SPARRING RUTIN (tentu saja deh)
3- Mengadakan LIGA Catur Internal rutin - untuk biar tahu siapa yg terbaik (RESMI)
4- Mengadakan HOME Tournament (RESMI)
5- Mengadakan Turnamen Catur OPEN
6- Melakukan PERTANDINGAN PERSAHABATAN dg klub catur lain baik satu kota atau dari luar kota
7- Mendatangkan master untuk beri SIMULTAN
8- KOCING KLINIK (pelatihan catur singkat) - Anda bertanya Master Menjawab Tuntas segala hal tentang teknis catur
9- Menyewa master-master untuk menjadi PELATIH
10- Mengajar ekstra kurikuler catur di sekolah-sekolah lokal (bekerja sama dg Percasi dan Diknas)
11- Nonton SIARAN LANGSUNG - Turnamen catur kelas dunia di INTERNET (lebih asyik pakek PROYEKTOR besar!)
12- MENGIRIMKAN pecatur andalan KLUB (plus membiayai) untuk ikut Turnamen Catur di luar kota
13- Misi mencetak MASTER dari pecatur Klub - dan PUBLIKASI ke KORAN
14- Belajar Catur BERSAMA
15- TEBAK LANGKAH enjin Catur! - Peserta daftar bayar (misal Rp.5rb). Peserta bisa menulis per langkah tebakannya. Langkah demi langkah komputer (plus proyektor) dijalankan oleh operator. YG PALING BYK BENARNYA dialah yg MENANG/Juara pd tebak langkah ini dan dapat hadiah. Saya pernah melihatnya di sebuah warung/klub catur di GRESIK-Jatim.
16- Sparring dg ENJIN CATUR dg HANDICAP (Voor). Ikut DAFTAR BAYAR! Yang paling banyak menang dia yg dapat hadiah/juara.
17- KOMPETISIAN. Baik dg sistem gugur atau setengah kompetisi. Ini sy lihat SDH JAMAK dilakukan di klub2/warung2 catur!! --- TDK RESMI.
18- Mencari YUNIOR-YUNIOR catur berbakat dan MENDIDIKnya MENJADI ANGGOTA KLUB. Setelah pinter bs diikutkan di Turnamen Catur baik yg RESMI (O2SN, Kejurprov, O2SN, dlll) atau yg tdk resmi (OPEN, dll).
19- IKUT Turnamen Catur Online (misal di chess.com) pakek PROYEKTOR BESAR yg ditonton semua anggota Klub yg datang saat itu.
20- Ikut KEJUARAAN Catur Beregu ke luar kota. Pecatur yg dikirim berdasarkan pecatur TERBAIK hasil LIGA INTERNAL.

21- APALAGI yg lain ya, FRIENDS?

Related Posts:

GUNADARMA-STIENUS INTERNATIONAL OPEN CHESS 2015 YOGYAKARTA - GM SUSANTO MEGARANTO JUARA

Para insan catur Indonesia memang sangat haus dengan turnamen catur Internasional OPEN yang memperhitungkan ELO Rating FIDE, apalagi dengan format CATUR KLASIK. Turnamen catur semacam ini terbilang LANGKA di Indonesia. Selama ini turnamen catur LOKAL Indonesia didominasi dengan TURNAMEN CATUR CEPAT 25 menitan yang selalu ada sepanjang tahun setiap bulan, bahkan setiap minggu. Bahkan ada kalanya 1 minggu sampak bentrok beberapa turnamen catur yang digelar dengan waktu yang bersamaan. Seandainya sebagian besar turnamen catur OPEN di Indonesia, apalagi yang HADIAHnya GEDE, seperti JAPFA CHESS Festival 2015 yang biasanya di Jakarta, lalu ada PIALA RAJA di Yogyakarta dan ICCRI CHESS di Jember-Jawa Timur DIBIKIN TURNAMEN DENGAN ELO RATING Internasional alangkah bagusnya. Hal ini akan berdampak positif untuk meningkatkan jumlah pecatur Indonesia yang memiliki ELO Rating FIDE dan tentunya ujung-ujungnya akan bisa mendongkrak peringkat Indonesia dalam peringkat catur FIDE, karena peringkat ini dihitung berdasarkan dari rata-rata angka elo rating dari 10 pecatur terkuat di masing-masing negara.

Insan catur sudah mestinya berterima kasih kepada STIENUS Yogyakarta berkolaborasi dengan GUNADARMA Jakarta yang menggelar Turnamen Catur Open Internasional dengan elo rating FIDE dengan format CATUR KLASIK, BUKAN CATUR CEPAT seperti yang sebelumnya digelar. Turnamen catur yang bertajuk GUNADARMA-STIENUS INTERNASIONAL OPEN CHESS 2015 digelar pada 31 Juli s/d 4 Agustus 2015 di kampus STIENUS Yogyakarta. Turnamen ini diprakarsai oleh Pak BUNAWAN BONG, FM, IO, IA. Turnamen catur semacam ini sudah semestinya digelar sebanyak-banyaknya di Indonesia. Turnamen berlangsung 9 babak sistem SWISS yang diikuti oleh sebagian besar pecatur top Indonesia ditambah beberapa pecatur dari luar negeri (Malaysia, Amerika Serikat, Uzbekistan, dll). Turnamen catur dengan hadiah Total Rp.23 Juta ini diikuti peserta sejumlah 126 pecatur.

Pecatur top Indonesia GM Susanto Megaranto akhirnya sukses JUARA setelah mengumpulkan 8 poin dari 9 babak (7x menang 2x remis tanpa kalah sekalipun). Pesaing terdekatnya adalah pecatur muda Indonesia IM Farid Firman Syah dengan 7.5 poin (6x menang 3x remis 0x kalah). Pada babak-5, Megaranto sempat ditahan remis oleh NOVENDRA PRIASMORO. Dan remis pula dengan FARID di babak-6. Namun SANTO menyapu bersih babak 7-8-9, sehingga nilainya tak terkejar oleh para pesaingnya. Pecatur NON-RATING (UNRATED) yang sukses di turnamen ini adalah MUSA MANARISIP (6.5), NURSIYO (6.5) dan YOGA PRADAFA HARAHAP (6). Hasil lengkap turnamen catur top ini bisa diakses di alamat: 

http://www.chess-results.com/tnr182527.aspx?lan=26&art=4&wi=821




Related Posts:

PAWN SACRIFICE - FILM TENTANG PERJALANAN HIDUP PECATUR LEGENDARIS BOBBY FISCHER

Tidak banyak rasanya film-film Hollywood yang mengangkat  tema CATUR di dalamnya. Salah satunya yang sekarang terkenal dan menjadi pembicaraan adalah film Hollywood yang berjudul PAWN SACRIFICE (Pengorbanan Bidak/Prajurit) yang mengisahkan tentang perjalanan karir catur Juara Dunia legendaris masa lalu GM Bobby Fischer dari Amerika Serikat. Selain kehebatan catur FISCHER yang menarik lainnya tentu adalah karakter Fischer yang dikenal eksentrik dan agak-agak gimana gitu. Apalagi pemeran utama Fischer adalah TOBEY MAGUIRE, aktor terkenal yang sukses memerankan super hero SPIDERMAN yang filmnya sangat laris box-office. Sedangkan aktor Liev Schreiber memerankan Boris Spassky. Film bercerita tentang perseteruan PERANG DINGIN, termasuk dalam persaingan atlit catur antara UNI SOVIET lawan Amerika Serikat. Karakter eksentrik Fischer berusaha diperankan dengan sebaik-baiknya oleh Tobey. Bagi kita insan catur yang mencintai permainan 64 petak ini, tentu film ini amat sangat menarik dan amat sangat wajib ditonton.

Kala itu para pecatur Uni Soviet sedang menguasai dunia dengan banyak pecatur top mereka yang terkuat adalah BORIS SPASSKY. Fischer bekerja keras memenangkan PERTARUNGAN DIKEROYOK banyak Grandmaster top SOVIET kala itu. Bahkan konon FISCHER sampak belajar bahasa RUSSIA untuk mengetahui RAHASIA para pecatur SOVIET. Dan kita semua tahu bahwa FISCHER akhirnya sukses memenangkan pertarungan itu. Meskipun ujung-ujungnya, karena SOVIET menghalalkan segala cara, FISCHER mogok MBEGOK mengundurkan diri ketika Dwi Tarung lawan KARPOV! - Perjuangan FISCHER yang luat biasa keras tentu SANGAT HEROIK jika di-filmkan seperti ini. Yang mana kita bisa mengambil manfaat maksimal untuk memberikan ROH SPIRIT bagi kita semua dalam menekuni CATUR agar sukses.

PARA PEMERAN FILM keren ini...

Tobey Maguire as Bobby Fischer
Liev Schreiber as Boris Spassky
Lily Rabe as Joan Fischer
Peter Sarsgaard as William Lombardy
Michael Stuhlbarg as Paul Marshall
Sophie Nélisse as Young Joan
Robin Weigert as Regina Fischer
Seamus Davey-Fitzpatrick as Teen Bobby Fischer
Aiden Lovekamp as Young Bobby Fischer
Conrad Pla as Carmine Nigro
Évelyne Brochu as Donna
Katie Nolan as Maria
Edward Zinoviev as Efim Geller

VIDEO TRAILER FILM menarik ini...


Film ini sudah selesai diproduksi dan akan dirilis pada September 2015 yang akan datang.

Informasi lebih lanjut tentang film ini...

http://www.bleeckerstreetmedia.com/#!pawn-sacrifice/c11le (Situs Resmi)
http://www.imdb.com/title/tt1596345/
https://en.wikipedia.org/wiki/Pawn_Sacrifice

Related Posts:

MAKANAN APA YANG PALING AMPUH UNTUK MENJAGA KONSENTRASI TETAP MAKSIMAL?

Faktor penentu sukses seorang pecatur dalam turnamen adalah SKILL Caturnya. Namun demikian, skill catur saja tidak cukup. Perlu didukung faktor non-teknis seperti MENTAL yang bagus dan FISIK YANG PRIMA agar bisa menunjang OTAK KUAT BERPIKIR yang ujung-ujungnya bisa SIP HANDAL saat diperlukan untuk KONSENTRASI full saat KALKULASI langkah-langkah catur dan aktifitas berpikit catur lainnya. Salah satu hal yang penting bagi pecatur agar OTAK MAKSIMAL kinerjanya adalah MAKANAN/MINUMAN yang dikonsumsinya. Hari ini kita akan diskusi tentang MAKANAN atau MINUMAN apa yang terbaik untuk mendukung catur. Bahasa kerennya DOPING. Dengan makanan dan minuman yang tepat diharapkan kerja otak maksimal dan KUAT MIKIR, sehingga PELUANG MENANG jadi lebih besar. Benar Bukan?

KONSENTRASI amat penting sekali pol dalam bertanding CATUR. Jika merasa konsentrasi sedang menurun, bisa mengkonsumsi makanan/minuman berikut - TAPI YANG ASLI lho makanan/minuman nya - BIAR KHASIATNYA MANJUR:

1.KOPI
2.TEH HIJAU
3.DARK COKLAT
4.MINYAK IKAN
5.Buah/Jus ALPUKAT
6.Buah PISANG
7.Kacang-kacang an
8.JUS JERUK spt Magnus Carlsen
9.BLUEBERRY
10.ALMOND
Dan lain-lainnya...


Makanan adalah bahan bakar yang Anda butuhkan untuk mengatur energi dan suasana hati Anda. Dan keduanya secara signifikan dapat mempengaruhi konsentrasi Anda. Dan beberapa makanan memiliki kemampuan luar biasa dalam meningkatkan kerja otak. Berikut adalah enam makanan yang bisa meningkatkan konsentrasi Anda, seperti dilansir Health.com.

1. Teh hijau

Teh hijau dapat membantu Anda untuk tetap fokus. Hal itu karena teh hijau mengandung kafein dan l'theanine yang dapat membuat tubuh menjadi lebih rileks. 

2. Alpukat

Menurut WebMD, alpukat dapat meningkatkan aliran darah, yang nantinya berguna untuk mendukung kerja sel-sel otak. Alpukat juga kaya serat (11 sampai 17 gram per alpukat), yang membuat Anda kenyang lebih lama.

3. Minyak ikan atau lemak pada ikan

Lemak/minyak ikan mengandung asam lemak omega-3 yang dapat menyokong kerja otak dan meningkatkan memori. Orang yang kekurangan asam lemak omega-3 lebih berisiko untuk memiliki memori buruk, perubahan suasana hati, depresi dan mudah lelah. Ikan juga telah terbukti dapat meningkatkan konsentrasi dan suasana hati. 

4. Dark chocolate 

Dark chocolate dipercaya dapat membantu meningkatkan fokus. Pertama, dark chocolate mengandung kafein yang dapat meningkatkan kewaspadaan mental. Dark chocolate juga mengandung magnesium, yang dapat membantu mengurangi stres, serta merangsang pelepasan hormon endorfin dan serotonin, yang akan membuat Anda merasa lebih baik dan mampu meningkatkan suasana hati Anda. 

5. Kacang-kacangan

Kacang-kacangan dan biji-bijian merupakan sumber antioksidan dan vitamin E, yang berguna untuk mengatasi penurunan kognitif akibat penambahan usia. Kacang-kacangan juga kaya minyak esensial dan asam amino yang bisa meningkatkan konsentrasi.

6. Pisang

Jika Anda sedang terburu-buru dan tak sempat sarapan, pastikan untuk makan pisang sebelum berangkat kerja. Hal itu karena pisang bisa membantu meningkatkan konsentrasi Anda. Sebuah studi yang dilakukan pada tahun 2008 menemukan bahwa siswa yang makan buah pisang sebelum ujian mendapat nilai lebih baik daripada mereka yang tidak. Pisang kaya akan kalium, mineral penting yang sangat penting untuk menjaga otak, saraf, dan jantung Anda tetap prima.

Related Posts:

BENARKAH HUKUM CATUR ITU HARAM? - TENTU TIDAK! - CATUR TIDAK HARAM ALIAS HALAL - HUKUM ASLINYA MUBAH

Menanggapi banyak pertanyaan orang tentang HUKUM PERMAINAN CATUR, saya tidak akan menghukumi sendiri permainan yg kita cintai ini (biarlah yg berwenang yg memberi keputusan, MUI, Depag, dstnya)... Menurut saya... Di negara-negara ARAB, tempat lahirnya ISLAM YG KETAT PENERAPAN SYARIAT ISLAMNYA, CATUR dimainkan oleh masyarakat umum BAHKAN DIPERTANDINGKAN DI KEJUARAAN-KEJUARAAN RESMI. Yang terkenal misalnya ada DUBAI OPEN yg DIGELAR SETIAP TAHUN. Juga negara2 ARAB ini setiap tahunnya SELALU MENGIRIMKAN KONTINGEN/ATLIT CATURnya DI OLIMPIADE CATUR yang dilaksanakan setiap tahun. Saya tidak akan berkutbah dengan dalil-dalil kitab suci. Silakan bertanya kepada ahlinya, tapi jangan hanya bertanya kepada 1-2 Kyai/Ulama. Tapi bertanyalah kepada sebanyak mungkin ulama. Lebih afdol bertanya kepada para ulama di ARAB SAUDI, tempat lahirnya Agama Islam.

PERTANYAAN:

JIKA CATUR HARAM, sudah tentu pastilah mereka (negara2 ARAB) ini TIDAK AKAN PERNAH MENGGELAR PERTANDINGAN CATUR dan TIDAK AKAN PERNAH SEKALIPUN MENGIRIMKAN ATLITNYA DI EVENT2 CATUR INTERNASIONAL. Nyatanya negara2 ARAB ini (tempat lahirnya AGAMA ISLAM), masih melakukanya. MENGAPA mereka masih melakukannya? Tidak seperti negara2 Arab YANG TIDAK MENGIRIMKAN WAKIL NEGARANYA ke ajang KONTES KECANTIKAN DUNIA - seperti MISS UNNIVERSE, MISS WORLD, dan sejenisnya yang menurut mereka HARAM!!

KESIMPULAN:

CATUR HUKUMNYA TIDAK HARAM. Kalo nggak percaya SILAKAN BERTANYA SENDIRI KE NEGARA-NEGARA ARAB ITU YANG MENGGELAR TURNAMEN CATUR SEPANJANG TAHUN dan MENGIRIMKAN WAKILNYA DI OLIMPIADE CATUR. APAKAH ULAMA KITA LEBIH ALIM DAN PANDAI daripada ULAMA2 ARAB? Silakan menjawabnya sendiri!!

TAMBAHAN:

Memang di jaman NABI - bahkan sampai sekarang pun ADA SEBAGIAN ULAMA (hanya sebagian kecil saja) yang menganggap CATUR itu HARAM. Tapi sebagian BESAR menganggap CATUR itu MUBAH adanya - juga ada sebagian yang bilang makruh, sampai jika melanggar syariat Islam yang lain misalnya JUDI, MELUPAKAN KEWAJIBAN, MELALAIKAN SHOLAT, dll. Jadi bukan CATURnya YG HARAM, tapi JUDInya yg HARAM, MENINGGALKAN SHOLATnya yg HARAM, dst... Karena penyebab JUDI bukan hanya CATUR saja. Penyebab meninggalkan sholat juga bkn cuma catur, dan seterusnya...

APA KATA ULAMA TENTANG CATUR?


Para ahli fiqih berbeda pendapat tentang memandang hukumnya, antara mubah, makruh dan haram.

Mereka yang mengharamkan beralasan dengan beberapa hadis Nabi s.a.w. Namun para pengkritik dan penyelidiknya menolak dan membatalkannya. Mereka menegaskan, bahwa permainan catur hanya mulai tumbuh di zaman sahabat. Oleh karena itu setiap hadis yang menerangkan tentang catur di zaman Nabi adalah hadis-hadis batil (dhaif).

Para sahabat sendiri berbeda dalam memandang masalah catur ini. Ibnu Umar menganggapnya sama dengan dadu. Sedang Ali memandangnya sama dengan judi. (Mungkin yang dimaksud, yaitu apabila dibarengi dengan judi). Sementara ada juga yang berpendapat makruh.

Dan di antara sahabat dan tabi'in ada juga yang menganggapnya mubah. Di antara mereka itu ialah: Ibnu Abbas, Abu Hurairah, Ibnu Sirin, Hisyam bin 'Urwah, Said bin Musayyib dan Said bin Jubair.

Inilah pendapat orang-orang kenamaan dan begitu jugalah pendapat saya. Sebab menurut hukum asal, sebagaimana telah kita ketahui, adalah mubah. Sedang dalam hal ini tidak ada satu nas tegas yang menerangkan tentang haramnya. Dan pada catur itu sendiri melebihi permainan dan hiburan biasa. Di dalamnya terdapat semacam olah raga otak dan mendidik berfikir. Oleh karena itu tidak dapat disamakan dengan dadu. Dan justru itu pula mereka mengatakan: yang menjadi ciri daripada dadu ialah untung-untungan (spekulasi), jadi sama dengan azlam. Sedang yang menjadi ciri dalam permainan catur ialah kecerdasan dan latihan, jadi sama dengan lomba memanah.

Namun tentang kebolehannya ini dipersyaratkan dengan tiga syarat:

1.Karena bermain catur, tidak boleh menunda-nunda sembahyang, sebab perbuatan yang paling bahaya ialah mencuri waktu.
2.Tidak boleh dicampuri perjudian.
3.Ketika bermain, lidah harus dijaga dari omong kotor, cabul dan omongan-omongan yang rendah.

Turnamen-Turnamen Catur yang DIGELAR DI NEGARA ARAB SAUDI...

Related Posts: